Facebook

Anak Mantan Kepala Bappeda Tabanan Tabrak 6 Mobil

BeritaBali.com, Tabanan. I Gede Made Kusuma Jaya (27) anak mantan Kapala Bapedda Tabanan I Made Sutrisna yang mengemudikan  Honda CRV DK 449 GG menabrak enam mobil di Banjar Bongan Gede, Desa Bongan dan Banjar Grogak Desa Delod Peken, Kecamatan Tabanan, Jumat (22/2).

Meski tidak terjadi korban jiwa dalam tabrakan maut yang terjadi sekitar pukul 14.00 Wita tersebut. Namun Jumlah  kerugian material yang diakibatkan  mencapai ratusan juta rupiah.

Pantauan Beritabali.com di lokasi kejadian, sekitar pukul 14.00 Wita, Kusuma Jaya yang mengemudikan Honda CRV DK 449 GG datang dari arah utara jurusan Kota Tabanan-Desa Bongan. Diduga Kusuma Jaya hendak pulang ke rumah dinas Pemkab Tabanan di Banjar Wanasara Kelod, Desa Bongan. Ketika tiba di Banjar Grogak Gede di selatan Stadion Debes, Kusuma Jaya kehilangan kendali.

Mobil yang dikemudikanya melaju kecang. Tak lama kemudian menabrak sebuah Kijang rover DK 1411 QQ yang ada di depan sebuah butik. Tidak berhenti sampai disitu mobil CRV yang dikemuikan Kusuma Jaya kemudian menabrak Avanza DK 816 GM yang tidak jauh dari mobil kijang rover. Begitujuga Gram Max DK 9925 GZ juga menjadi sasaran.

Setelah menabrak tiga mobil di Banjar Grogak Gede, mobil yang dikemudikan Kusuma Jaya malah melucur dengan kencang menuju arah selatan. Tiba di Banjar Bongan Gede, anak mantan Kadis PU dan Bappedda Tabanan ini kemudian menabrak bagian depan mobil kijang DK 1637 IL milik Putu Balik Tenaya. Bagian depan kanan mobil kijang super itu hancur.

Tidak sampai disana, mobil CRV yang dikemudikan Kusuma Jaya tetap meluncur kencang dan kembali menabrak sebuah sepeda motor DK 2515 GZ . Begitu juga mobil Karimun DK 1409 GI  milik Wayan Kayaana yang ada di parkir di selatan sepeda motor Honda Karisma dan sebuah sepeda gayung  juga ditabrak bagian belakangnya hingga hancur.

Mobil CRV tersebut kemudian terhenti saat menabrak mobil Jimny DK 661 GK milik Putu Adi Sucipta yang  parkir di selatan mobil Karimun. “Saat itu mobil Honda CRV dalam posisi miring, dan mengeluarkan asap. Beruntung warga segera menolong dengan menyiram air dan berusaha mengeluarkan si pengemudi,” jelas salah satu saksi mata.

Kusuma Jaya yang  saat itu bersama ibunya kemudian berhasil dikeluarkan oleh warga dan dilarikan ke Rumah Sakit Tabanan. Infomasi yang dihimpun menyebutkan diduga penyakit geger otak yang diderita Kusuma Jaya kambuh sehingga tidak sadarkan diri ketika mengemudikan mobil Honda CRV DK 449 GG. Salah satu korban Putu Balik Tenaya mengatakan, Bapak Kusuma Jaya – Made Sutresna sempat ke lokasi tabrakan beruntun dan menyatakan akan mengganti semua kerugian yang diderita para pemilik kendaraan yang rusak akibat ditabrak oleh anaknya.


link sumber : http://www.beritabali.com/index.php/page/berita/tbn/detail/22/02/2013/Anak-Mantan-Kepala-Bappeda-Tabanan-Tabrak-6-Mobil/201107022157

Get free daily email updates!

Follow us!



Diposting Oleh : Unknown ~ Kunaruhblog

Artikel Anak Mantan Kepala Bappeda Tabanan Tabrak 6 Mobil adalah artikel untuk semua orang tanpa terkecuali, dan semua blogger patut dihargai jadi saya harapkan tolong untuk memberikan link tautan atau link sumber http://kunaruh.blogspot.com, terima kasih :)

0 komentar:

Posting Komentar